Melihat 5 Unit Sepeda Motor Unggulan Milik Suzuki, Berikut Keistimewahannya

- 17 Juni 2024, 15:37 WIB
Suzuki menghadirkan ragam sepeda motor unggulannya, seperti pilihan sepeda motor skutik di kelas 110cc - 125cc, yaitu Nex II, Nex Crossover, Avenis 125, dan Burgman Street 125EX, yang cocok untuk melengkapi perjalanan sehari-hari para penggunanya
Suzuki menghadirkan ragam sepeda motor unggulannya, seperti pilihan sepeda motor skutik di kelas 110cc - 125cc, yaitu Nex II, Nex Crossover, Avenis 125, dan Burgman Street 125EX, yang cocok untuk melengkapi perjalanan sehari-hari para penggunanya /Tanjungpinang.Pikiran-Rakyat/Dok Suzuki

TANJUNGPINANG PIKIRAN RAKYAT - Suzuki kembali meramaikan Jakarta Fair 2024 dengan memamerkan deretan sepeda motor unggulannya di booth yang terletak di hall A 33, JIEXpo Kemayoran.

Pada pameran ini, Suzuki menampilkan lima unit sepeda motor yang siap menjadi pilihan favorit masyarakat Indonesia, mulai dari skuter hingga sepeda motor untuk petualangan.

Baca Juga: FA Ditangkap Usai Jual Sepeda Motor Hasil Curian di Medsos

Suzuki memamerkan berbagai kategori sepeda motor andalannya, produk-produk ini dipajang selama 33 hari, dari tanggal 12 Juni hingga 14 Juli 2024 kedepan.

Diantaranya;

1. Burgman Street 125EX - Skuter modern dengan desain elegan dan fitur canggih.

2. V-Strom 250SX - Sepeda motor adventurous untuk medan berat.

3. Nex Crossover - Skuter crossover yang cocok untuk berbagai kondisi jalan.

4. GIXXER 250SF - Sepeda motor sport dengan performa tinggi.

Suzuki menyesuaikan produknya dengan tren terkini, menghadirkan motor skutik di kelas 110cc - 125cc seperti Nex II, Nex Crossover, Avenis 125, dan Burgman Street 125EX.

Baca Juga: Kisah Tasuri Pelestari Primata Owa yang Ciptakan Kopi Owa Jawa Di Petungkriyono, Kabupaten Pekalongan,

Motor-motor ini dirancang untuk mendukung perjalanan sehari-hari dengan desain modern dan teknologi efisien, seperti:

Suzuki menghadirkan ragam sepeda motor unggulannya, seperti pilihan sepeda motor skutik di kelas 110cc - 125cc, yaitu Nex II, Nex Crossover, Avenis 125, dan Burgman Street 125EX, yang cocok untuk melengkapi perjalanan sehari-hari para penggunanya
Suzuki menghadirkan ragam sepeda motor unggulannya, seperti pilihan sepeda motor skutik di kelas 110cc - 125cc, yaitu Nex II, Nex Crossover, Avenis 125, dan Burgman Street 125EX, yang cocok untuk melengkapi perjalanan sehari-hari para penggunanya Dok Suzuki

  1. Suzuki Eco Performance (SEP)
  2. Suzuki Eco Performance Alpha (SEP-α)

Kedua teknologi ini memastikan penggunaan bahan bakar yang efisien dan ramah lingkungan tanpa mengorbankan tenaga dan akselerasi.

Untuk penggemar petualangan dan perjalanan jarak jauh, Suzuki menghadirkan V-Strom 250SX dan GIXXER 250SF.

Motor-motor ini dirancang untuk aktivitas offroad, touring, dan rolling thunder, dengan mesin bertenaga yang mampu bermanuver di berbagai medan. Desainnya yang modern memberikan kesan gaya yang penuh petualangan.

Baca Juga: 3 Cara Cepat Turunkan Kadar  Gula dalam Darah, Rutin  Olahraga dan Tidak Lupa Istirahat yang Cukup

Booth Suzuki di Jakarta Fair 2024 menghadirkan konsep modern - city light yang dipadukan dengan nuansa petualangan alam, memberikan pengalaman berkesan bagi pengunjung.

Di booth ini, pengunjung juga dapat membeli berbagai merchandise spesial seperti t-shirt, topi, dan suku cadang orisinal di Merchandise & Spare Parts Corner.

Suzuki menawarkan berbagai promo menarik untuk calon konsumen, termasuk:

Suzuki menghadirkan ragam sepeda motor unggulannya, seperti pilihan sepeda motor skutik di kelas 110cc - 125cc, yaitu Nex II, Nex Crossover, Avenis 125, dan Burgman Street 125EX, yang cocok untuk melengkapi perjalanan sehari-hari para penggunanya
Suzuki menghadirkan ragam sepeda motor unggulannya, seperti pilihan sepeda motor skutik di kelas 110cc - 125cc, yaitu Nex II, Nex Crossover, Avenis 125, dan Burgman Street 125EX, yang cocok untuk melengkapi perjalanan sehari-hari para penggunanya Dok Suzuki

  •  Potongan harga
  •  Diskon biaya tanda jadi kendaraan
  •  Souvenir eksklusif bagi yang melakukan Surat Pembelian Kendaraan (SPK)

Teuku Agha, Kepala Departemen Penjualan & Pemasaran 2W PT SIS, menyatakan harapannya agar kehadiran Suzuki di Jakarta Fair 2024 dapat memberikan kesan mendalam bagi pengunjung dan menawarkan keuntungan yang menarik bagi pelanggan.

Baca Juga: HANYA 9 Trip, Keberangkatan Kapal RoRo di Perayaan Idul Adha Ini dari Tanjung Uban Dimulai Jam 9.30 Pagi

Dengan berbagai program dan penawaran yang disiapkan, Suzuki berharap dapat memudahkan pelanggan untuk memiliki sepeda motor impiannya.

Dengan beragam produk dan program yang dihadirkan, Suzuki berkomitmen untuk memberikan pengalaman yang memuaskan dan personal bagi setiap pengunjung Jakarta Fair 2024.***

Editor: Maulana


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah