Pemprov Kepri Upgrade Tenaga Pendidik Kepri Agar Lebih Profesional Melalui Universitas Negeri Padang

5 Juni 2024, 19:49 WIB
Jalin Kerja Sama dengan Universitas Negeri Padang, Pemprov Kepri Perluas Jejaring Pendidikan dan Tingkatkan Kualifikasi Tendik /Tanjungpinang.Pikiran-Rakyat/Dok Kominfo

TANJUNGPINANG PIKIRAN RAKYAT - Pemerintah Provinsi Kepulauan Riau (Kepri) menjalin kerjasama dengan Universitas Negeri Padang (UNP) untuk meningkatkan kualifikasi tenaga pendidik melalui penandatanganan Memorandum of Understanding (MoU).

MoU tersebut ditandatangani oleh Gubernur Kepri, Ansar Ahmad, dan Rektor UNP, Prof Ganefri.

Baca Juga: Tergiur Lantaran Pintu Mobilnya Terbuka, Pemulung di Batam Curi Obat-obatan Milik Toko Supplier di Bengkong

Ansar mengungkapkan bahwa kerjasama dengan UNP sudah berlangsung lama, namun kali ini lebih difokuskan pada peningkatan profesionalisme tenaga pendidik di Kepri.

Ansar menekankan pentingnya kualifikasi tenaga pendidik yang lebih profesional, dan UNP dinilai memiliki pengalaman luar biasa dalam bidang ini.

"Kita sudah mendorong kabupaten kota untuk bekerja sama dengan UNP dalam upaya meng-upgrade kualifikasi tenaga pendidik kita. Kita butuh tenaga pendidik yang lebih profesional," kata Ansar.

Selain kerjasama dengan UNP, Gubernur Ansar juga menyebut pentingnya membangun jejaring pendidikan di tingkat regional dan internasional, seperti yang dibahas dalam pertemuan IMT-GT di Batam.

Baca Juga: DILAYARI KM Lawit dan KM Dharma Kartika 7, Perjalanan Laut Pontianak Semarang Tersedia 10 Trip di Juni 2024

Dia berharap inisiatif untuk membentuk University Network (Uninet) di Sumatera dengan Malaysia dan Thailand bisa segera ditindaklanjuti.

Rektor UNP, Prof Ganefri, menyatakan bahwa berbagai kerja sama di bidang pendidikan saat ini terbuka luas, termasuk studi lanjut dan pengembangan sumber daya kedua institusi.

UNP juga menyediakan peluang bagi masyarakat Kepri, terutama anak-anak dari keluarga kurang mampu yang berprestasi, untuk menempuh pendidikan di jurusan kedokteran di UNP.

"Di UNP tahun lalu ada sekitar 700 mahasiswa asal Provinsi Kepri. Semua hal yang bisa dikerjasamakan akan kita lakukan. Kedokteran UNP juga disiapkan untuk anak-anak keluarga kurang mampu namun berprestasi menjadi dokter," ujar Prof Ganefri.

Jalin Kerja Sama dengan Universitas Negeri Padang, Pemprov Kepri Perluas Jejaring Pendidikan dan Tingkatkan Kualifikasi Tendik Dok Kominfo

Baca Juga: Masyarakat Kepri Bantu Rp 939 juta untuk Korban Banjir Lahar Dingin Gunung Marapi dan Longsor di Sumbar

Selain itu, UNP mengembangkan pembelajaran hybrid yang dapat dikerjasamakan dengan Pemprov Kepri, dan banyak dosen di UNP berasal dari Kepulauan Riau.

Kerjasama ini diharapkan dapat membawa dampak positif dalam peningkatan mutu pendidikan dan kualifikasi tenaga pendidik di Provinsi Kepri.***

Editor: Maulana

Tags

Terkini

Terpopuler