Timnas Indonesia Kalah 0-2 vs Irak, Erick Thohir Minta Pelatih Shin Tae-yong dan Pemain Lakukan Evaluasi

- 6 Juni 2024, 20:36 WIB
Hasil Timnas Indonesia vs Irak berakhir dengan skor 0-2 untuk keunggulan tim lawan, Kamis (6/6) di kualifikasi Piala Dunia 2026
Hasil Timnas Indonesia vs Irak berakhir dengan skor 0-2 untuk keunggulan tim lawan, Kamis (6/6) di kualifikasi Piala Dunia 2026 /x.com/timnasindonesia

TANJUNGPINANG PIKIRAN RAKYAT - Timnas Indonesia kalah dari Irak pada matchday 5, kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia, Kamis (6/6).

Asnawi Mangkualam dkk menyerah, 0-2 dari negara yang dijuluki Negeri 1001 Malam itu dalam pertandingan yang disaksikan 60 ribu lebih di Stadion Utama GBK, Senayan, Jakarta, Kamis (6/6).

Baca Juga: Timnas Indonesia Kalah 0-2 vs Irak, Erick Thohir Minta Pelatih Shin Tae-yong dan Pemain Lakukan Evaluasi

Kekalahan Timnas Indonesia belum menutup peluang untuk lolos ke putaran ketiga kualifikasi Piala Dunia 2025.

Timnas Indonesia harus memenangi pertandingan terakhir melawan Filipina untuk memastikan tiket lolos.

Terkait kekalahan ini, Ketua Umum PSSI, Erick Thohir meminta coach Shin Tae-yong dan para pemain melakukan evaluasi serius.

"Irak bermain baik, dan kita gagal meraih poin karena gol-gol handsball, serta kesalahan sendiri, lalu ada kartu merah."

Baca Juga: Romelu Lukakuawab Antonio Conte Pelatih Favoritnya, Sinyal Pindah ke Napoli?

"Oleh sebab itu, pelatih dan pemain harus evaluasi karena masih ada satu peluang saat nanti lawan Filipina," jelas Erick Thohir usai pertandingan seperti dikutip dari situs resmi pssi.org.

Dalam duel yang disaksikan Presiden Joko Widodo itu, Indonesia bermain cukup baik di babak pertama sehingga hingga turun minum skor masih, 0-0.

Halaman:

Editor: Waluyo


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah