Dukung Pengelolaan Sistem Transportasi Cerdas di Indonesia, Nutech Hadirkan 5 Inovasi ITS Asia Pacific

21 Juni 2024, 17:55 WIB
Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi (keduda dari kanan), Direktur Group Business Development Telkom Honesti Basyir (paling kanan), Direktur Utama Nutech Dina Hakiki (kedua dari kiri) dan Ketua ITS William Sabandar (paling kiri) saat mengunjungi Booth Nutech pada ITS Asia Pacific Forum 2024 /Tanjungpinang.Pikiran-Rakyat/TelkomGroup

TANJUNGPINANG PIKIRAN RAKYAT - Partisipasi Nutech dalam ITS Asia Pacific Forum 2024 ke-19 di Jakarta menunjukkan komitmen perusahaan dalam mendukung transformasi digital sektor transportasi Indonesia.

Acara yang diadakan di Jakarta Convention Centre ini mempertemukan berbagai pemangku kepentingan utama, termasuk pakar, pembuat kebijakan, pemimpin industri, dan pengembang teknologi, untuk berdiskusi mengenai inovasi dan kemajuan terkini dalam sistem transportasi cerdas (ITS) dan mobilitas cerdas.

Baca Juga: Telkom Terima 5.000 Beasiswa Google Career Certificates dari Google, Wujudkan Transformasi Digital

Nutech, sebagai anak usaha PT Telkom Indonesia (Persero) Tbk, memamerkan produk dan solusi inovatifnya, seperti Advance Public Transport Management System (APTMS), Ticket Vending Machine, Passenger Gate System, Immigration Gate, dan sistem pembayaran berbasis EMV.

Khususnya, implementasi pertama sistem EMV akan segera dilaksanakan di MRT Jakarta.

Direktur Utama Nutech, Dina Hakiki, menekankan pentingnya keikutsertaan Nutech dalam forum ini untuk memberikan kontribusi terbaik dalam pengembangan sistem transportasi cerdas di Indonesia.

Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi (keduda dari kanan), Direktur Group Business Development Telkom Honesti Basyir (paling kanan), Direktur Utama Nutech Dina Hakiki (kedua dari kiri) dan Ketua ITS William Sabandar (paling kiri) saat mengunjungi Booth Nutech pada ITS Asia Pacific Forum 2024 TelkomGroup

Honesti Basyir, Direktur Group Business Development Telkom, menambahkan bahwa partisipasi ini juga mendukung pemerintah dalam mengurangi emisi karbon dan memudahkan sistem transportasi.

Baca Juga: Kolaborasi Pemerintah dan Telkom Mendukung Ekspansi Perusahaan Global, NeutraDC dan KBRI Singapura Diskusi

ITS Asia Pacific Forum 2024 ini juga dihadiri oleh sejumlah pejabat tinggi dan perwakilan organisasi internasional, termasuk Secretary General of ITS Asia, Pacific Akio Yamamoto, dan Presiden ITS Indonesia William Sahbandar.

Partisipasi Nutech dan Telkom Indonesia di forum ini mempertegas komitmen mereka dalam memajukan sistem transportasi cerdas dan mobilitas cerdas di Indonesia.***

Editor: Maulana

Tags

Terkini

Terpopuler