PDIP Raih Kursi Terbanyak, KPU Tanjungpinang Tetapkan 30 Calon Legislatif Terpilih untuk Pemilu 2024

- 15 Juni 2024, 20:15 WIB
Gedung DPRD Pemko Tanjungpinang. PDIP Raih Kursi Terbanyak, KPU Tanjungpinang Tetapkan 30 Calon Legislatif Terpilih untuk Pemilu 2024
Gedung DPRD Pemko Tanjungpinang. PDIP Raih Kursi Terbanyak, KPU Tanjungpinang Tetapkan 30 Calon Legislatif Terpilih untuk Pemilu 2024 /Tanjungpinang.Pikiran-Rakyat/Dok Zulfadli

TANJUNGPINANG PIKIRAN RAKYAT - Komisi Pemilihan Umum (KPU) Tanjungpinang telah menetapkan 30 calon anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Tanjungpinang terpilih untuk Pemilu 2024.

Ketua KPU Tanjungpinang, Muhammad Faizal mengatakan, bahwa penetapan perolehan kursi dan calon terpilih ini dilakukan pada acara di Trans Convention Centre Tanjungpinang pada Jumat, 14 Juni 2024 kemarin.

Baca Juga: Tambah 74.480 Tabung, Pertamina Pastikan Pasokan dan Distribusi LPG Aman di Kepri Jelang Idul Adha 2024

Dalam pemilu tersebut, sebanyak 10 partai politik berhasil memperoleh kursi di DPRD Tanjungpinang.

Dari 30 calon legislatif terpilih, terdapat 23 laki-laki dan 7 perempuan, dengan 17 orang merupakan wajah baru dan 13 orang adalah incumbent.

Faizal menegaskan pentingnya para calon terpilih untuk segera menyerahkan Laporan Harta Kekayaan Penyelenggara Negara (LHKPN).

Faizal mengingatkan bahwa calon yang tidak melaporkan LHKPN tidak akan diusulkan untuk dilantik.

Baca Juga: Jelang Tanding, Atlet MMA Fadelullah Dilepas Langsung Ketua BPW KKSS Kepri

Laporan tersebut harus diserahkan paling lambat 21 hari sebelum pelantikan.

Halaman:

Editor: Maulana


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah