Mako Pasukan Brimob II di Kutai Kartanegara Diresmikan Langsung oleh Dankorbrimob Polri

- 13 Juni 2024, 21:11 WIB
Menjadi sebuah tonggak sejarah bagi Korps Brimob Polri, Dankorbrimob Komjen Pol Imam Widodo meresmikan Markas Komando Pasukan Brimob II Korps Brimob Polri yang berlokasi di Jonggon Kelurahan Loa Ipuh Darat Kecamatan Tenggarong Kabupaten Kutai Kartanegara, Kaltim
Menjadi sebuah tonggak sejarah bagi Korps Brimob Polri, Dankorbrimob Komjen Pol Imam Widodo meresmikan Markas Komando Pasukan Brimob II Korps Brimob Polri yang berlokasi di Jonggon Kelurahan Loa Ipuh Darat Kecamatan Tenggarong Kabupaten Kutai Kartanegara, Kaltim /Tanjungpinang.Pikiran-Rakyat/Dok Brimob

Komjen Imam menegaskan bahwa pasukan Brimob bertugas memelihara keamanan dalam negeri dan ketertiban masyarakat (kamtibmas).

"Jadi, perlu saya tegaskan bahwa Brimob itu pasukan khusus yang tugasnya memelihara keamanan di dalam negeri ini. Untuk memberikan rasa aman kepada masyarakat, sehingga diresmikanlah markas Komando Pasukan Brimob II di Kabupaten Kutai Kartanegara," tegasnya.

Markas baru ini juga dirancang untuk menjadi tempat yang ramah, inklusif dan terbuka bagi masyarakat. Pembangunannya bertujuan meningkatkan kamtibmas dan menjalin kemitraan dengan institusi lain serta membangun kepercayaan yang kokoh.

"Kami akan menjalin kemitraan dengan institusi lain dan membangun kepercayaan yang kokoh," terangnya.

Menjadi sebuah tonggak sejarah bagi Korps Brimob Polri, Dankorbrimob Komjen Pol Imam Widodo meresmikan Markas Komando Pasukan Brimob II Korps Brimob Polri yang berlokasi di Jonggon Kelurahan Loa Ipuh Darat Kecamatan Tenggarong Kabupaten Kutai Kartanegara, Kaltim
Menjadi sebuah tonggak sejarah bagi Korps Brimob Polri, Dankorbrimob Komjen Pol Imam Widodo meresmikan Markas Komando Pasukan Brimob II Korps Brimob Polri yang berlokasi di Jonggon Kelurahan Loa Ipuh Darat Kecamatan Tenggarong Kabupaten Kutai Kartanegara, Kaltim Dok Brimob

Baca Juga: AC Milan Umumkan Paulo Fonseca Sebagai Pelatih Rossoneri

Pasukan Brimob II Korps Brimob Polri dipimpin oleh Brigjen Pol Arif Budiman dan membawahi tiga resimen, diantaranya satu Resimen Gegana dan dua Resimen Pelopor.

Selain itu, mereka juga bertindak sebagai pembina teknis bagi 13 Satuan Brimob Polda di berbagai provinsi, diantaranya Kaltim, Kaltara, Kalbar, Kalsel, Kalteng, Sulsel, Sulbar, Sulteng, Sultra, Gorontalo, Sulut, NTB dan NTT.

"Atas nama pribadi dan kesatuan, kami mengucapkan terima kasih kepada Pemerintah Kabupaten/Kota yang telah membantu baik secara materil maupun moril, dimana pembangunan dilakukan secara bertahap,"

"Pembangunan menggunakan dana APBN Dipa Polri dan hibah dari Pemerintah Kabupaten/Kota di Provinsi Kalimantan Timur," pungkasnya.

Halaman:

Editor: Maulana


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah