Petik Strawberry di  Kebun  Inggit Sawangan, Sambil Ngafe, Bisa Ikut Panen dan  Paket Edukasi Budidaya  

- 30 Juni 2024, 13:24 WIB
Ilustrasi Kebun Inggit Strawberry Sawangan, Kabupaten Magelang
Ilustrasi Kebun Inggit Strawberry Sawangan, Kabupaten Magelang /Instagram@Nia_Sevitasari/

 

TANJUNGPINANG PIKIRAN RAKYAT - Selain berburu anggur di Saung Paribon Srumbung, bisa juga petik strawberry di Kebun Inggit Sawangan.

Kedua lokasi kebun buah tidak terlalu jauh ketika berkunjung di Magelang,maka tidak ada salahnya mampir di Kebun Inggit Strawberry Sawangan.

Lokasi Kebun Inggrit Strawberry terletak di Desa Banyuroto, Kecamatan Sawangan , Kabupaten Magelang, Jawa Tengah ini, tidak jauh dari Ketep Pass Magelang.

Jika, usai berlibur di Ketep Pass sebaiknya langsung ke Kebun Inggit yang hawanya sejuk dan asri.

Baca Juga: Trip  Tour Wisata Karimunjawa 3 Hari 2 Malam,  Ini Harga Tiket dan  Akomodasi yang Bisa diperoleh

Kemudian nanti, ketika sampai pintu gerbang akan menjumpai pintu gerbang bertuliskan”Selamat Datang di Kebun Inggit Strawberry".

Terletak pada ketinggian 1200 mdpl yang jaraknya dari Kota Magelang  28 kilometer dengan waktu tempuh kurang lebih 47 menit.

Setelah, sampai ke tempat wisata bisa langsung menuju ke kafe  di lantai kedua  atau lantai ketiga yang buka yang buka pukul 09.00 WIB.

Sedangkan, area kebun strawberry buka pukul 07.00 WIB-17.00 WIB dan saat di kafe ini bisa memesan makanan minuman olahan strawberry, kopi hingga nasi goreng menggoyang lidah.

Halaman:

Editor: Qirey Shakira


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah