PESAWAT C-130J-30 Super Hercules, Perkuat Armada Angkut TNI AU

- 5 Maret 2024, 21:58 WIB
Pesawat C-130J-30 Super Hercules, Armada Angkut TNI AU.
Pesawat C-130J-30 Super Hercules, Armada Angkut TNI AU. /Tanjungpinang.Pikiran-Rakyat/Dok Kemenhan RI

TANJUNGPINANGTODAY.co – Tentara Nasional Indonesia (TNI ) Angkatan Udara (AU) kembali memiliki Pesawat C-130J-30 Super Hercules.

Ini merupakan pesawat keempat dari lima pesawat yang dipesan oleh Kemhan RI untuk memperkuat armada pesawat angkut TNI AU.

Baca Juga: Inter Milan Menang, Unggul 15 Poin dari Juventus, Inzaghi Sebut Inter Bukan F1 di Bulan Lalu

Pesawat angkut berat C-130J-30 Super Hercules dengan tail number A-1344 ini, diterbangkan ke tanah air dari pabriknya di Marietta, Georgia, Amerika Serikat.

Dalam upaya meningkatkan dan mengoptimalkan kemampuan pertahanan udara Indonesia, Kemhan RI telah berhasil menyelesaikan program pengadaan lima pesawat C-130J-30 Super Hercules.

Pengadaan ini merupakan langkah strategis yang diambil oleh Menteri Pertahanan RI Prabowo Subianto untuk memperkuat TNI Angkatan Udara, khususnya di bidang transportasi taktis.

Baca Juga: PESAWAT Tempur Rafale dari Prancis, Begini Keunggulan dan Kelebihannya

Pengadaan lima pesawat produksi Lockheed Martin Global Inc., USA ini meliputi suku cadang, ground support serta program pelatihan, baik untuk penerbang maupun teknisi.

Total jumlah personel yang melaksanakan program pelatihan sebanyak 58 orang terdiri dari 12 penerbang, 40 teknisi dan 6 load master.

Halaman:

Editor: Qirey Shakira


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah