BMKG Karimun Keluarkan Peringatan Dini Ancaman Banjir ROB di Kabupaten Karimun hingga 4 Hari Kedepan

- 12 Januari 2024, 06:55 WIB
Ilustrasi Banjir ROB
Ilustrasi Banjir ROB /Tanjungpinang.Pikiran-Rakyat/ISTIMEWAH

TANJUNGPINANG BATAM - Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) Stasiun Meteorologi Tanjungbalai Karimun, Kabupaten Karimun, Kepulauan Riau, mengeluarkan informasi peringatan dini banjir pesisir atau banjir ROB di sejumlah wilayah di Kabupaten Karimun.

Banjir Rob tersebut diperkirakan terjadi sejak hari ini, Kamis (11/1/2024) hingga Selasa (16/1/2024) atau lima hari kedepan.

Prakirawan Stasiun Meteorologi Tanjungbalai Karimun, Yola mengatakan, ancaman banjir rob mengancam sejumlah wilayah pesisir di Kabupaten Karimun.

Baca Juga: Personil Ditlantas Polda Kepri harus Bisa Berbahasa Asing

“Penyebabnya dikarenakan fenomena fase bulan baru (new moon) pada tanggal 11 Januari 2024, serta curah hujan yang tinggi, yang saat ini sedang melanda Kabupaten Karimun,” kata Yola melalui pesan WhatsApp, Kamis (11/1/2024).

Yola mengungkapkan, kondisi tersebut berpotensi meningkatkan ketinggian pasang air laut maksimum.

“Diprediksi banjir rob terjadi pada siang hingga malam hari, dan ketinggiannya juga mencapai maksimum,” ungkap Yola.

Baca Juga: BigBox Platform Unggulan dari Telkom, Permudah BPOM Awasi Obat dan Makanan melalui Media Sosial

Yola mengatakan, banjir rob ini bisa saja terjadi pada siang hingga malam hari, atau saat air laut pasang.

Halaman:

Editor: Maulana


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah