Pelipatan Kotak dan Bilik Suara yang Dilakukan KPU Batam Hampir Rampung

- 31 Desember 2023, 18:05 WIB
Pemilihan Umum 2024
Pemilihan Umum 2024 /Tanjungpinang.Pikiran-Rakyat/Int

TANJUNGPINANG TODAY - Komisi Pemilihan Umum (KPU) Batam hingga saat ini masih melakukan pelipatan kotak suara dan bilik suara Pemilu 2024.

"Kalau tidak ada halangan satu dua hari kedepan pelipatannya siap," kata Ketua KPU Batam, Mawardi, Minggu (31/12/2023).

Mawardi mengatakan, pelipatan kotak dan bilik suara ini sudah dilakukan sejak seminggu lalu.

Baca Juga: Dari Batam Juga Bisa Menyaksikan Gemerlapnya Kembang Api Singapura, Inidia Lokasinya

Dimana lokasinya dilakukan di gudang logistik KPU Batam yang lokasinya bersebelahan dengan gedung KPU Batam.

"Kotak suara yang dilipat berjumlah 16.229 buah. Sedangkan untuk bilik suara berjumlah 12.964 unit,"

"Pelipatan ini kami libatkan puluhan warga dari berbagai kecamatan yang ada di Batam, dan mayoritas kaum ibu-ibu," jelas Mawardi.

Baca Juga: Kabareskrim Turun Lagsung Pastikan Pengamanan Tahun Baru di Batam Kepri Terkendali

Untuk diketahui, selain selain kotak dan bilik suara, logistik lainnya yang sudah berada di gudang KPU Kota Batam adalah tinta sebanyak 6.482 buah.

Halaman:

Editor: Maulana


Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah